STAIM Garut Gelar Wisuda Jenjang S-1, Wabup Berharap Mahasiswanya Bisa Memajukan Garut Selatan Menuju Daerah Otonom Baru - Kilas Garut News

STAIM Garut Gelar Wisuda Jenjang S-1, Wabup Berharap Mahasiswanya Bisa Memajukan Garut Selatan Menuju Daerah Otonom Baru

Avatar photo

- Reporter

Sabtu, 9 Oktober 2021 - 19:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kilas Garut News – Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, menghadiri sekaligus memberikan sambutan dalam acara Wisuda Jenjang S-1 Sekolah Tinggi Agama Islam Muhammadiyah (STAIM) Garut, yang berlokasi di Kampung Cieurih, Desa Cikelet, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, Sabtu (9/10/2021).

Dalam sambutannya, Wabup Garut menyampaikan bahwa dirinya ikut berbahagia atas diwisudanya para wisudawan dan wisudawati pada hari ini. Terlebih, ia juga sebagai seorang ayah pernah melihat anaknya diwisuda, dan merasakan kebahagiaan yang luar biasa, sama seperti ara orang tua yang hadir dalam acara kali ini.

Baca Juga :  Bupati Garut Sebut APBD Garut Minim Karena Memiliki Pembayaran Bagi P3K, Begini Kata Anggota Komisi 4 DPRD

Ia berharap para mahasiwa yang hari ini diwisuda bisa mengabdi dan memajukan Garut bagian selatan, yang tidak lama lahi akan menjadi daerah otonom baru.

“Alhamdulillah pada hari ini anak-anak kita, adik-adik kita sukses, anak-anak kita adik-adik kita sekarang menjadi sarjana yang dicita-citakannya, dan tentu mudah-mudahan bukan hanya sampai sarjana tetapi bisa mengabdi bagi bangsa dan negara terutama memajukan Garut selatan yang sebentar lagi menjadi kabupaten yang otonom,” ujar Wabup Garut, seraya berpesan tigal hal yang harus dimiliki oleh para wisudawan, yakni, leadership, relationship, dan public speaking.

Baca Juga :  Satlantas Polres Garut Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas di SDN 5 dan 6 Regol

Selain itu, Wabup berharap Kabupaten Garut bisa memiliki para pendidik yang bisa menciptakan generasi yang pintar, cerdas, dan berkarakter.

“Saya kira cukup kumplit ya, ada ekonomnya, ada gurunya ada pendidiknya, ini adalah SDM yang kita persiapkan dalam rangka menjadikan kabupaten kita menjadi kabupaten yang sejahtera.” tandasnya.(Red*).

Berita Terkait

Fenomena Merosotnya Moral Dan Etika di Kalangan Pelajar 
Satlantas Polres Garut Gelar Kegiatan “Polisi Sahabat Anak” Bersama TK Aisah
Ingin Hadirkan Sekolah Rakyat di Garut, Bupati Syakur Temui Langsung Mensos RI
Cetak Sejarah, Institut Pendidikan Indonesia (IPI) Garut Dari Masa ke Masa
Kolaborasi Mahasiswa PPG IPI Garut dan DISPUSIPDA Gerakan Literasi di SDN 1 Sukamukti
Angin Segar, Tenaga PPPK Garut Siap di Lantik
Wabup Garut Kunjungi SDN 3 Pakuwon Pasca Libur Idulfitri 1446 H
Pemkab Garut dan ITB Jalin Kerja Sama di Bidang Pendidikan hingga Pengabdian Masyarakat
Berita ini 77 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 20:17 WIB

Fenomena Merosotnya Moral Dan Etika di Kalangan Pelajar 

Rabu, 23 April 2025 - 13:17 WIB

Satlantas Polres Garut Gelar Kegiatan “Polisi Sahabat Anak” Bersama TK Aisah

Rabu, 23 April 2025 - 10:08 WIB

Ingin Hadirkan Sekolah Rakyat di Garut, Bupati Syakur Temui Langsung Mensos RI

Senin, 21 April 2025 - 20:44 WIB

Cetak Sejarah, Institut Pendidikan Indonesia (IPI) Garut Dari Masa ke Masa

Kamis, 17 April 2025 - 09:09 WIB

Kolaborasi Mahasiswa PPG IPI Garut dan DISPUSIPDA Gerakan Literasi di SDN 1 Sukamukti

Berita Terbaru

Dalam beberapa tahun terakhir, banyak fenomena negatif yang terjadi di kalangan para pelajar yang menunjukkan kemerosotan moral dan etika. Saat ini, di kalangan pelajar sering terjadi tindak kriminal dan asusila seperti tawuran antar pelajar, penyalahgunaan obat-obatan terlarang, pelecehan seksual, dan lain sebagainya.

Kilas Pendidikan

Fenomena Merosotnya Moral Dan Etika di Kalangan Pelajar 

Senin, 28 Apr 2025 - 20:17 WIB

Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, melakukan kunjungan kerja ke kantor Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Garut yang berlokasi di Jl. Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Senin (28/4/2025).

Redaksi Kilas

Wabup Garut Instruksikan Profesionalisme dalam Pengelolaan BPR Garut

Senin, 28 Apr 2025 - 19:24 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!