Kodim 0611/Garut Resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air Tahun 2024 di Desa Sirnajaya  

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 29 November 2024 - 21:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 0611/Garut resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air Tahun 2024 di Kampung Solok Pandan, (Foto:Istimewa).

Kodim 0611/Garut resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air Tahun 2024 di Kampung Solok Pandan, (Foto:Istimewa).

KILASGARUTNEWS.id|Komando Distrik Militer (Kodim) 0611/Garut menggelar acara peresmian Sumur Bor TNI Manunggal Air Tahun 2024 di Kampung Solok Pandan, Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. Acara yang berlangsung pada Jumat pagi ini dipimpin oleh Pasiter  Kodim 0611/Garut, Kapten Inf Dedi Sepuloh, mewakili Dandim 0611/Garut, Letkol Czi Dhanisworo, S.Sos., dengan dihadiri oleh Kapolsek Kec. Tarogong Kaler, Camat Tarogong Kaler, Kepala Desa Sirnajaya beserta perangkat desa, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat. Jum’at (29/11/2024) 

Acara peresmian ini merupakan kerja sama antara Kodim 0611/Garut dan PT. Pegadaian dalam upaya menyediakan akses air bersih bagi masyarakat. Dalam sambutannya, Letkol Czi Dhanisworo, yang dibacakan oleh Pasiter menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan itu sebagai bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat.  

Baca Juga :  Lurah Pataruman Apresiasi Koramil 1111 Tarogong Kidul Saat Giat Bersih-bersih Masjid

“Kegiatan TNI Manunggal Air adalah wujud nyata kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Sinergitas ini tidak hanya terbatas pada pertahanan negara, tetapi juga mendukung pembangunan sarana dan prasarana untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Letkol Czi Dhanisworo dalam amanatnya. 

Ia juga menyoroti pentingnya menjaga lingkungan sebagai langkah mitigasi terhadap dampak perubahan iklim yang menjadi salah satu penyebab krisis air bersih. “Kita semua memiliki tanggung jawab menjaga kelestarian lingkungan agar sumber daya alam tetap terjaga dan masyarakat terhindar dari bencana, seperti kekeringan yang terjadi tahun lalu,” tambahnya.  

Proyek sumur bor ini tidak hanya dilakukan di Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler, tetapi juga di Desa Giriawas, Kecamatan Cikajang. Kedua lokasi ini dipilih karena kebutuhan masyarakat akan air bersih yang sangat mendesak.  

Baca Juga :  11 Tower Telekomunikasi Ilegal Disegel, Pj Bupati Garut Tegas Apabila Melanggar Langsung Tindak

Hadir dalam acara tersebut Forkopimcam Tarogong Kaler, pimpinan PT. Pegadaian, Kepala Desa Sirnajaya, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan warga setempat. Kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempererat hubungan TNI dengan masyarakat sekaligus meningkatkan aksesibilitas terhadap air bersih.  

Letkol Czi Dhanisworo berharap fasilitas ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat sekitar. “Semoga sumur bor ini menjadi solusi bagi kebutuhan air bersih warga dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” pungkasnya.  

Acara peresmian berlangsung lancar dan diakhiri dengan doa bersama serta peninjauan langsung ke lokasi sumur bor. Kodim 0611/Garut berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah melalui berbagai program yang menyentuh kebutuhan masyarakat. (Deden Kurnia/MMC Kodim 0611/Garut).

Berita Terkait

Pangdam III/Slw Dampingi Kasad Tinjau Eks Asrama Yonzipur 3/YW
Pangdam III/Slw Pastikan Kunjungan Kerja Wapres di MBS Aman
Polsek Banyuresmi Dampingi Kelompok Tani Untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Guru Honorer Dapat Kejutan Dari Pj Bupati Garut Berangkat Umroh Gratis
Musim Penghujan, Kadinkes Garut Himbau Warga Selalu Waspada Terhadap Penyakit Menular
Kapolsek Wanaraja : Peternak Burung Puyuh vs Warga Sepakat Ada Perbaikan Limbah Selama 3 Bulan ke Depan
Tadi Pagi 23 Unit R2 Berhasil di Tindak Polsek Wanaraja Kedapatan Pakai Knalpot Brong
Antisipasi Gangguan Kriminal di Malam Hari, Polsek Leuwigoong Patroli Siskamling 
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 12 Desember 2024 - 14:34 WIB

Pangdam III/Slw Dampingi Kasad Tinjau Eks Asrama Yonzipur 3/YW

Rabu, 11 Desember 2024 - 10:13 WIB

Polsek Banyuresmi Dampingi Kelompok Tani Untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Selasa, 10 Desember 2024 - 20:30 WIB

Guru Honorer Dapat Kejutan Dari Pj Bupati Garut Berangkat Umroh Gratis

Selasa, 10 Desember 2024 - 19:13 WIB

Musim Penghujan, Kadinkes Garut Himbau Warga Selalu Waspada Terhadap Penyakit Menular

Selasa, 10 Desember 2024 - 11:20 WIB

Kapolsek Wanaraja : Peternak Burung Puyuh vs Warga Sepakat Ada Perbaikan Limbah Selama 3 Bulan ke Depan

Berita Terbaru

Redaksi Kilas

Pangdam III/Slw Dampingi Kasad Tinjau Eks Asrama Yonzipur 3/YW

Kamis, 12 Des 2024 - 14:34 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!