Bupati Garut Hadiri Rakor Tata Ruang dan Pelantikan Ketua TP PKK di Depok - Kilas Garut News

Bupati Garut Hadiri Rakor Tata Ruang dan Pelantikan Ketua TP PKK di Depok

Avatar photo

- Reporter

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menghadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Tata Ruang Provinsi Jawa Barat yang berlangsung di Ruang Teratai, Balai Kota Depok, Selasa (12/3/2025).

Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menghadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Tata Ruang Provinsi Jawa Barat yang berlangsung di Ruang Teratai, Balai Kota Depok, Selasa (12/3/2025).

KILASGARUTNEWS.id|Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, menghadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Tata Ruang Provinsi Jawa Barat yang berlangsung di Ruang Teratai, Balai Kota Depok, Selasa (12/3/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Nurson Wahid, memaparkan strategi pelayanan di bidang agraria kepada para kepala daerah. Syakur menyebutkan bahwa dirinya mendapatkan wawasan baru mengenai strategi pembenahan tata ruang di Kabupaten Garut.

“Kami juga mendapatkan insight tentang strategi yang dilakukan di Kabupaten Garut untuk melakukan pembenahan bersama-sama dengan BPN,” ucap Syakur.

Tinneke Hermina Resmi Jabat Ketua TP PKK dan Dekranasda Kabupaten Garut

Selain menghadiri Rakor Tata Ruang, Syakur juga turut serta dalam Upacara Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Jawa Barat, serta pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK, Pembina Posyandu, dan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten/Kota se-Jawa Barat Masa Bakti 2025-2030. Acara tersebut berlangsung di Gedung Dibaleka, Kompleks Perkantoran Pemerintah Daerah Kota Depok.

Baca Juga :  Bupati Garut Hadiri Rapat Paripurna DPRD Garut Terkait Penetapan Renja DPRD Tahun 2023

Pada kesempatan ini, istri Bupati Garut, Tinneke Hermina, resmi dilantik sebagai Ketua TP PKK dan Ketua Dekranasda Kabupaten Garut periode 2025-2030 oleh Ketua TP PKK Jabar, Siska Gerfianti bersama 25 kabupaten/kota di Jawa Barat.

Pada kesempatan itu, Siska mengatakan PKK dan Posyandu memiliki peran vital dalam pembangunan masyarakat. Ia menyatakan sinergi antara PKK, Posyandu, dan pemerintah daerah menjadi kunci dalam mendukung program prioritas Pemdaprov Jabar di berbagai bidang, terutama pendidikan dan kesehatan.

“PKK dan Posyandu merupakan dua pilar utama dalam pembangunan masyarakat. Kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup keluarga melalui berbagai program bidang diantaranya pendidikan dan kesehatan,” ujar Siska Gerfianti.

Baca Juga :  Sat Binmas Polres Garut Berikan Pembinaan dan Penyuluhan Jelang Bulan Suci Ramadhan 1445 H di SMPN 3 Garut

Ia juga mengingatkan kepada seluruh Ketua TP PKK kabupaten/kota untuk terus mengakselerasi implementasi program pemerintah pusat dan daerah dengan semangat gotong royong.

“Tugas dan fungsi penggerak PKK merupakan peran strategis yang perlu dilakukan untuk mengakselerasi sesuai dengan program pemerintah pusat dan pemerintah daerah dengan prinsip gotong royong,” ungkapnya.

Bupati Syakur juga menyampaikan harapannya agar para pengurus yang baru dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan baik, khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Saya ucapkan selamat, semoga nanti bisa melaksanakan tugasnya dengan baik untuk membantu mensejahterakan masyarakat Garut,” tandasnya.

(Deden Kurnia)

Sumber:Diskominfo Garut

Berita Terkait

Hari Pertama Operasi Ketupat, Polres Garut Siagakan Anggota di Beberapa Titik Strategis
Gubernur Dedi Mulyadi: Kebijakan Spontanitas untuk Kesejahteraan Masyarakat
Berbagi Kebahagiaan Dengan Puluhan Anak Yatim Piatu Dan Duafa, Kapolres Garut Berikan Baju Lebaran Gratis
Mendukung Swasembada Pangan, Polres Garut Panen Raya Jagung
Satgas Yonif 312/KH: Menebar Berkah Ramadhan di Perbatasan Papua
Tidak Dapat Bantuan Sosial Pemerintah Legislator PDI Perjuangan Tengok Kondisi Dua Rumah Warga Banyuresmi
THR Cair Langsung Serbu INFORMA Garut Hari Ini Bisa Belanja Apa Saja Pasti Ketemu 
Wamendagri Dorong Penataan Humanis PKL dan Pengembangan Kreativitas di Garut
Berita ini 43 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:37 WIB

Hari Pertama Operasi Ketupat, Polres Garut Siagakan Anggota di Beberapa Titik Strategis

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:52 WIB

Gubernur Dedi Mulyadi: Kebijakan Spontanitas untuk Kesejahteraan Masyarakat

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:25 WIB

Mendukung Swasembada Pangan, Polres Garut Panen Raya Jagung

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:17 WIB

Satgas Yonif 312/KH: Menebar Berkah Ramadhan di Perbatasan Papua

Jumat, 21 Maret 2025 - 22:47 WIB

Tidak Dapat Bantuan Sosial Pemerintah Legislator PDI Perjuangan Tengok Kondisi Dua Rumah Warga Banyuresmi

Berita Terbaru

Kilas Terkini

Geger, Pria Ditemukan di Pinggir Cimanuk

Minggu, 23 Mar 2025 - 21:00 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!