Polisi Ringkus Dua Pemuda Asal Cibalong Atas Pencurian Ranmor Bersenjata Airsoft Gun   - Kilas Garut News

Polisi Ringkus Dua Pemuda Asal Cibalong Atas Pencurian Ranmor Bersenjata Airsoft Gun  

Avatar photo

- Reporter

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Telah terjadi pencurian kendaraan bermotor di Jl. Pembangunan, Kp. Babakan Caringin Rt.04 Rw.O5 Kel. Sukagalih

Telah terjadi pencurian kendaraan bermotor di Jl. Pembangunan, Kp. Babakan Caringin Rt.04 Rw.O5 Kel. Sukagalih

KILASGARUTNEWS.id|Telah terjadi pencurian kendaraan bermotor di Jl. Pembangunan, Kp. Babakan Caringin Rt.04 Rw.O5 Kel. Sukagalih Kec. Tarogong Kidul Kab. Garut tepatnya di halaman cafe Kopilogi.

Pelaku berjumlah dua orang yaitu RS (22) warga Kp. Cimadang Rt. 005 Rw. 005 Desa Najaten Kec. Cibalong Kab. Garut dan DR (20) warga Kp. Cicabe Rt. 005 Rw. 006 Desa Sancang Kec. Cibalong Kab. Garut. Minggu  09 Maret 2025, sekitar pukul 19.06 Wib.

Kapolsek Tarogong Kidul AKP Kustanto, S.H., mengatakan kedua pelaku diketahui menjalankan aksinya pada malam hari dan telah mencuri sebuah kendaraan bermotor merk Honda Scoopy No.Pol. Z 3244 DBC.

Setelah menerima laporan dari korban, Anggota Reskrim Polsek Tarogong Kidul langsung mendatangi TKP beserta mengumpulkan informasi dari cctv dan para saksi.

“Alhamdulillah setelah mendapatkan informasi, Anggota kami berhasil mengamankan kedua pelaku dan langsung diamankan ke Polsek Tarogong Kidul serta dilakukan Interogasi dan pemeriksaan lebih lanjut” Ujar Kapolsek saat ditemui awak media Rabu (12/03/2025).

Baca Juga :  Sungguh Naas, Sat Reskrim Polres Garut Gerebek 9 Pelaku Judi Muncang di Rancabango

Pada saat diamankan di dalam salah satu tas pelaku terdapat kunci astag, Airsoft Gun beserta gas  dan pelurunya yang digunakan saat melancarkan aksinya.

Setelah dilakukan Introgasi kedua pelaku mengakui telah melakukan aksi pencurian lebih dari satu kali di tempat lain, diantaranya :

  1. Jl. Cimanuk desa Jayawaras Kec. Tarogong kidul Kab. Garut, Mencuri sepeda motor Honda Beat Street di Toko Hp Era Phone 
  2. Jl. Ahmad Yani Garut kota Photo Hoki mencuri sepeda motor Honda Scoopy.
  3. Jl. Ahmad Yani Garut kota depan toko sepatu bata mencuri sepeda motor Honda Vario.
  4. Jl. Patriot 44 Toko alfa Mart Tarogong Kidul mencuri sepeda motor Honda Scoopy.
  5. Daerah sekitar Terminal guntur mencuri sepeda motor honda beat deluxe.
  6. Daerah sekitar kerkof desa Haurpanggung mencuri sepeda motor honda beat street. 
Baca Juga :  Sat Reskrim Polres Garut Tangkap Dua Pelaku Pembunuhan di Kadungora

Dari tangan pelaku berhasil diamankan barang bukti berupa :

1 (satu) buah soft gun merk Kwo made in Taiwan berikut 2 tabung gas co2 merk gamo dan 1 bungkus gotri,

5 buah mata astag

9 kunci dengan berbagai jenis yang digunakan untuk melancarkan aksinya

1 buah jaket grab warna hijau

3 unit sepeda motor honda beat street

2 unit sepeda motor honda scoopy

“Untuk saat ini pelaku beserta barang bukti sudah diamankan di Polsek Tarogong Kidul dan akan dilakukan Proses lebih lanjut sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku” Pungkas Kapolsek

(Deden Kurnia/IMM Polres Garut)

Berita Terkait

Kurang dari 24  Jam, Polisi Ungkap Pencurian Motor di Limbangan
Empat Pemuda Diringkus Polres Garut Gegara Lagi Asik Pesta Miras
Polres Garut Tindak Tegas Ribuan Peredaran Miras Ilegal, Knalpot Brong serta Peredaran Narkotika dan Obat-Obatan pada Triwulan Pertama
Sungguh Naas, Sat Reskrim Polres Garut Gerebek 9 Pelaku Judi Muncang di Rancabango
Cemburu Membawa Maut, Sat Res Polrestabes Bandung Ungkap Pelaku Pembunuhan di Ciumbuleuit
Juru Parkir di Cimaung Luka Parah, Polisi Ringkus Pelaku Bertato di Tubuhnya
Sat Res Narkoba Polres Garut Temukan Puluhan Botol Miras Ilegal Saat Razia di Kadungora
Pemuda di Garut Terciduk, Polisi Amankan Puluhan Botol Miras Ilegal di Rumahnya
Berita ini 179 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:49 WIB

Kurang dari 24  Jam, Polisi Ungkap Pencurian Motor di Limbangan

Jumat, 21 Maret 2025 - 12:10 WIB

Empat Pemuda Diringkus Polres Garut Gegara Lagi Asik Pesta Miras

Kamis, 20 Maret 2025 - 10:24 WIB

Polres Garut Tindak Tegas Ribuan Peredaran Miras Ilegal, Knalpot Brong serta Peredaran Narkotika dan Obat-Obatan pada Triwulan Pertama

Senin, 17 Maret 2025 - 19:38 WIB

Sungguh Naas, Sat Reskrim Polres Garut Gerebek 9 Pelaku Judi Muncang di Rancabango

Senin, 17 Maret 2025 - 17:43 WIB

Cemburu Membawa Maut, Sat Res Polrestabes Bandung Ungkap Pelaku Pembunuhan di Ciumbuleuit

Berita Terbaru

Kilas Terkini

Geger, Pria Ditemukan di Pinggir Cimanuk

Minggu, 23 Mar 2025 - 21:00 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!