H.Rudy Gunawan Resmikan Teras Tanjung kamuning - Kilas Garut News

H.Rudy Gunawan Resmikan Teras Tanjung kamuning

Avatar photo

- Reporter

Rabu, 12 Januari 2022 - 12:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kilas Garut News – Bupati Garut, Rudy Gunawan, meresmikan  Teras Tanjungkamuning, di Desa Tanjungkamuning, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Selasa (11/01/2022).

Bupati Garut menyampaikan rasa  syukur karena di tengah-tengah wabah pandemi seperti saat ini, bisa melaksanakan satu kegiatan penting yaitu peresmian Teras Tanjungkamuning, sebagai salah satu tempat yang bisa meningkatkan indeks kepuasan dan indeks kebahagiaan masyarakat.

Teras Tanjungkamuning sendiri merupakan salah satu implementasi dari program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) yang diinisiasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia. Bupati Garut sendiri menyatakan tertarik dan takjub dengan program Kotaku ini, sehingga ia selalu mendukung tatkala program Kotaku dilaksanakan di Kabupaten Garut.

Baca Juga :  Kapolres Garut Didampingi Kapolsek Banjarwangi Giat Konferensi Pers Ungkap Pelaku Pencurian Hewan Ternak 

“Saya waktu itu terkejut ketika Di Desa Tanjung Kamuning yang sebelah sana ya, yang di perumahan, ada anggaran hanya 140 juta tapi hasilnya luar biasa, luar biasa. Saya takjub sekali, (karena) ini adalah bagaimana badan swadaya masyarakat ya sebagai pelaksana dengan masyarakat bergotong-royong, (ketika) pemerintah memberikan bantuan jadi menjadikan program itu benar-benar sangat bisa dipercaya pada saat pelaksanaannya, dan juga menghasilkan sesuatu yang efisien,” katanya.

Ia berharap hal-hal yang berhubungan dengan kegotongroyongan di masyarakat bisa ditumbuhkembangkan di masa yang akan datang.

Baca Juga :  Bencana Banjir Lumpur dan Longsor di Samarang Akibatkan Sejumlah Rumah dan Lahan Pertanian Habis Tergerus

“Dan tentu saya berharap, kondisi yang berhubungan dengan apa yang menjadi harapan masyarakat (yaitu) lingkungan yang baik, ada pranata sosial yang baik, ada yang berhubungan dengan ke gotong-royongan, ini menjadi bagian yang harus kita tumbuh kembangkan kedepan,” harapnya.

Rudy berpesan agar masyarakat bisa memelihara dan memanfaatkan dengan baik bangunan ini. Terlebih, anggaran yang digunakan cukup besar.

“Saya berharap pembangunan ini bisa dinikmati oleh masyarakat, tetapi kata pak wawan tadi, yang sulit itu adalah memelihara dan memanfaatkan dengan baik, jadi peliharalah dengan baik, karena anggaran yang dikeluarkan itu cukup besar.” tandasnya.(red*).

Berita Terkait

Sat Resnarkoba Polres Garut Gelar Tes Urine untuk Pengemudi Angkutan Umum Menjelang Libur Panjang
Dampak Pencemaran Lingkungan TPA Pasirbajing, Dadan Nugraha Layangkan Somasi Penghentian Perjanjian Kerjasama
Akibat Longsor di Limbangan, Polisi Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Rusak 
Lapas Kelas II A Garut Siap Berbenah, Penandatanganan Pakta Integritas Komitmen Bersama Mewujudkan WBK dan WBBM   
Yudha Puja Turnawan Rayakan HUT Megawati Soekarno Putri ke-78, Para Pemulung dan Pedagang Asongan Ikut Potong Tumpeng
Diduga Ada Penyimpangan Dana Desa, Karang Taruna Sukasono Investigasi Siap Lapor ke APH
Kelurahan Kota Kulon Gelar Musenbang Penyusunan RKPD Kabupaten Garut Tahun Anggaran 2026
Kababinkum TNI Sambangi Kodam III/Slw
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:07 WIB

Sat Resnarkoba Polres Garut Gelar Tes Urine untuk Pengemudi Angkutan Umum Menjelang Libur Panjang

Jumat, 24 Januari 2025 - 09:40 WIB

Akibat Longsor di Limbangan, Polisi Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Rusak 

Kamis, 23 Januari 2025 - 22:14 WIB

Lapas Kelas II A Garut Siap Berbenah, Penandatanganan Pakta Integritas Komitmen Bersama Mewujudkan WBK dan WBBM   

Kamis, 23 Januari 2025 - 20:48 WIB

Yudha Puja Turnawan Rayakan HUT Megawati Soekarno Putri ke-78, Para Pemulung dan Pedagang Asongan Ikut Potong Tumpeng

Kamis, 23 Januari 2025 - 17:27 WIB

Diduga Ada Penyimpangan Dana Desa, Karang Taruna Sukasono Investigasi Siap Lapor ke APH

Berita Terbaru

Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E., M.Si., CHRMP., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah III/Siliwangi Ny. Leni Dadang Arif A., mengunjungi keluarga besar anggota Yonif 312/Kala Hitam yang ditinggal tugas operasi di Papua, (24/01/2025).

Kilas Terkini

Pangdam III/Slw Sambangi Keluarga Prajurit Yonif 312/KH

Jumat, 24 Jan 2025 - 21:35 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!