Di Malam Idul Fitri, 250 Botol Miras Berhasil di Amankan Jajaran Polres Garut - Kilas Garut News

Di Malam Idul Fitri, 250 Botol Miras Berhasil di Amankan Jajaran Polres Garut

Avatar photo

- Reporter

Senin, 2 Mei 2022 - 00:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kilas Garut News-Satuan Fungsi Sabhara sebagai bagian dari Satgas Preventif operasi Ketupat Lodaya 2022 Polres Garut pada malam Takbiran melaksanakan Patroli dalam rangka mengantisipasi tindak kejahatan 3C yaitu Curat,Curas dan Curanmor serta mencegah adanya kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum khususnya selama malam takbiran di wilayah hukum Polres Garut Minggu (01/05/22).

Area Patroli Satgas Peventif Operasi Ketupat Lodaya 2022 meliputi wilayah Polsek Garut Kota, Karangpawitan, Tarogong Kidul, Tarogong Kaler dan tempat tempat lain yang memiliki kerawanan tindak kejahatan, atau kerawanan lainya yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga :  Akibat Longsor di Limbangan, Polisi Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Rusak 

Pada pelaksanaan patroli malam tahun baru dibawah pimpinan Kasubsatgas Preventif AKP Yudiono, S.Sos,. M.M dan team berhasil mengamankan 250 botol minuman keras dengan berbagai merk dari salah satu toko di jalan Ibrahim Aji.

Penjual minuman keras ( beralkohol ) yang Berinisial R sehari hari berjualan minuman jamu tetapi juga menjual minuman keras dengan cara disembunyikan di bawah etalase lemari jualan jamunya. Akibat perbuatanya yang bersangkutan dikenai sangsi tindak pidana ringan.

Baca Juga :  Polsek Wanaraja Amankan 24 Botol Miras dalam Operasi Cipta Kondusif

Kasat Sabhara Polres Garut AKP Yudiono, S.Sos,. M.M. Selaku kepala sub satuan tugas Preventif operasi Ketupat Lodaya 2022 menyampaikan, bahwa kegiatan patroli ini akan terus ditingkatkan untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya selama malam takbiran agar umat muslim khususnya dapat lebih khusu dan fokus beribadah memperingati hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah.(Deden Kurnia/Humas Polres Garut*).

Berita Terkait

Cepat Tanggap Tangani Bencana Banjir, Polsek Banyuresmi Bersiaga Hingga Malam Di Lokasi Warga Yang Mengungsi
Paska Banjir, Polsek Banyuresmi Siaga Mitigasi Bencana Dengan Pengecekan Luapan Air Bendung Cibes
Hujan Guyur Garut Selatan, Akibatkan Longsor di Jalur Cantigi
Kopilot Terjun Bebas di Hari Jadi Garut ke-212
Pangdam III/Slw Dampingi Kasad Tinjau Latbakjat Pesud
Hari Ketujuh Operasi Keselamatan Lodaya 2025 : Pelanggar Terjaring Razia Semakin Meningkat
Urus Paspor Sekarang Bisa di Garut Loh, Mal Pelayanan Publik Siap Melayani
Acara Pemilihan Pengurus Baru Mewarnai Peringatan Harlah PCNU ke 102 Tahun
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 10:18 WIB

Cepat Tanggap Tangani Bencana Banjir, Polsek Banyuresmi Bersiaga Hingga Malam Di Lokasi Warga Yang Mengungsi

Selasa, 18 Februari 2025 - 10:09 WIB

Paska Banjir, Polsek Banyuresmi Siaga Mitigasi Bencana Dengan Pengecekan Luapan Air Bendung Cibes

Selasa, 18 Februari 2025 - 10:04 WIB

Hujan Guyur Garut Selatan, Akibatkan Longsor di Jalur Cantigi

Senin, 17 Februari 2025 - 19:58 WIB

Kopilot Terjun Bebas di Hari Jadi Garut ke-212

Senin, 17 Februari 2025 - 14:48 WIB

Hari Ketujuh Operasi Keselamatan Lodaya 2025 : Pelanggar Terjaring Razia Semakin Meningkat

Berita Terbaru

Redaksi Kilas

Hujan Guyur Garut Selatan, Akibatkan Longsor di Jalur Cantigi

Selasa, 18 Feb 2025 - 10:04 WIB

Kopilot terjun bebas di area Car Free Day (CFD) Jalan Ahmad Yani Garut. Kopilot disini maksudnya adalah Kominfo Dukcapil On The Spot - sebuah program kolaborasi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo)  berkolaborasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Garut dalam mensosialisasikan berbagai program terkait administrasi kependudukan. Acara ini dikemas dalam  bentuk talkshow memanfaatkan media acara CFD yang digelar pada Minggu (16/2/2025).

Redaksi Kilas

Kopilot Terjun Bebas di Hari Jadi Garut ke-212

Senin, 17 Feb 2025 - 19:58 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!