Kilas Garut News – Bupati Garut, Rudy Gunawan, Senin (15/11/2021), melantik dan mengambil sumpah 6 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab Garut. Proses pelantikan ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Pelantikan, bersamaan dengan apel gabungan terbatas di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda), Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut. Turut hadir menyaksikan, Ketua DPRD Kabupaten Garut, Euis Ida Wartiah, Wakil Bupati, dr. Helmi Budiman, Sekda Nurdin Yana, dan para satf ahli, dan kepala SKPD.
Ke enam pejabat yang dilantik berdasarkan Keputusan Bupati Garut Nomor: 821.22/Kep.969-BKD/2021, adalah sebagi berikut :
1. H. Wawan Nurdin, S.Sos., M.Si
Jabatan Lama : Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Sekretariat Daerah
Jabatan Baru : Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
2. Drs. H. Aji Sukarmaji, M.Si.
Jabatan Lama : Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
Jabatan Baru : Kepala Dinas Sosial
3. Drs. Ade Hendarsyah
Jabatan Lama : Kepala Dinas Sosial
Jabatan Baru : Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Sekretariat Daerah
4. Totong, S.Pd., M.Si.
Jabatan Lama : Kepala Dinas Pendidikan
Jabatan Baru : Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Sekretariat Daerah
5. Drs. Wahyudijaya, M.Si
Jabatan Lama : Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
Jabatan Baru : Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu
6. Ir. H. Eded Komara Nugraha, M.Si.
Jabatan Lama : Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman
Jabatan Baru : Kepala Dinas Pemadam Kebakaran