Peringati HPAI, TP PKK Kabupaten Garut Gelar Donor Darah Digedung Islamic Center - Kilas Garut News

Peringati HPAI, TP PKK Kabupaten Garut Gelar Donor Darah Digedung Islamic Center

Avatar photo

- Reporter

Senin, 30 Mei 2022 - 18:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kilas Garut News-Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Garut bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut beserta pihak lainnya menggelar kegiatan Donor Darah dalam rangka Hari Perlindungan Anak Internasional (HPAI) Tingkat Kabupaten Garut Tahun 2022 yang diselenggarakan di Gedung Islamic Center, Jalan Pramuka, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Senin (30/5/2022).

Wakil Bupati Garut juga selaku Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Garut, dr. Helmi Budiman berterimakasih kepada penyelenggara serta masyarakat Garut yang telah bersedia mendonorkan darahnya demi menolong sesama masyarakat di Kabupaten Garut, khususnya bagi anak-anak pengidap talasemia.

“Saya berharap ini menjadi kegiatan yang rutin ya, dan terus-menerus ya, artinya lebih sering dan lebih rutin itu ini kan tahunan kalau yang ini kan mudah-mudahan ini bisa tiga bulanan atau dua bulanan karena memang masyarakat kita sangat butuh,” ucap Wabup Garut.

Ia menerangkan, pada masa pandemi sebelumnya pihaknya merasa kesulitan dalam melakukan kegiatan donor darah dikarenakan adanya pembatasan dalam mengumpulkan orang banyak.

Baca Juga :  Sambut HUT RI ke-77, Kecamatan Tarogong Kidul Adakan Donor Darah

“Tapi sekarang dengan mudah-mudahan pandemi ini sudah dicabut oleh Allah ya, mudah-mudahan dan masyarakat kita bisa bebas mendonor bisa bebas menolong masyarakat kita yang sangat membutuhkan,” lanjutnya.

dr. Helmi menuturkan, dalam rangka memenuhi kebutuhan stok darah di Kabupaten Garut, pihaknya sudah melakukan beberapa upaya salah satunya dengan menyelenggarakan kegiatan donor darah sampai ke tingkat desa.

“Sudah, jadi kita memang kenapa kita sekarang sudah bisa memenuhi darah dari masyarakat itu sendiri karena memang aktifitas PMI sekarang bukan lagi di tingkat kabupaten tapi masuk ke kecamatan, bahkan kita sudah banyak juga yang diselenggarakan di desa-desa,” tuturnya.

Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Garut, dr. Hani Firdiani Budiman menyampaikan acara donor darah ini merupakan suatu rutinitas TP PKK Kabupaten Garut sejak tahun 2014 lalu. Namun, dr. Hani memaparkan, untuk saat ini kegiatan dilaksanakan dalam rangka momentum Hari Perlindungan Anak Internasional Tingkat Kabupaten Garut Tahun 2022 yang diperingati setiap tanggal 1 Juni.

Baca Juga :  Peringati Hari Pahlawan Nasional, Informa Citimall Garut Gandeng YPI Al Usman Sucinaraja Santuni Anak Yatim

“Jadi kami mencocokkan dengan momentum itu. Tapi di
luar itu kami melakukan insha allah secara rutin, minimal ya dalam satu tahun kemarin (saat) pandemi itu dua kali, kalau yang rutinnya kita harapkan tetap tiga bulan sekali. Mudah-mudahan nanti sudah normal lagi,” ucapnya.

Ia menambahkan, pihaknya menargetkan lebih dari 500 labu kantong darah dalam acara donor darah kali ini, hal itu dikarenakan pihaknya menginginkan adanya pengisian terhadap kekosongan stok darah PMI Kabupaten Garut di bulan Ramadan dan bulan Syawal.

“Terutama untuk anak-anak talasemia, anak-anak talasemi di Garut itu menghabiskan sekitar 60-70% dari stok darah. Jadi kebutuhan darah Garut itu sekitar 2000 (labu perbulan), kebutuhan anak talasemi itu sekitar 60-70%,” lanjutnya.

Ia berharap, masyarakat Garut dapat melakukan donor darah secara rutin, dikarenakan selain sehat donor darah juga bisa menyelamatkan masyarakat lain nya.”harapnya(Agus*).

Berita Terkait

BEM FPISBS IPI Garut Gelar Apresiasi Demisioner dan Upgrading Pengurus HMPS 
Sat Resnarkoba Polres Garut Gelar Tes Urine untuk Pengemudi Angkutan Umum Menjelang Libur Panjang
Dampak Pencemaran Lingkungan TPA Pasirbajing, Dadan Nugraha Layangkan Somasi Penghentian Perjanjian Kerjasama
Akibat Longsor di Limbangan, Polisi Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Rusak 
Lapas Kelas II A Garut Siap Berbenah, Penandatanganan Pakta Integritas Komitmen Bersama Mewujudkan WBK dan WBBM   
Yudha Puja Turnawan Rayakan HUT Megawati Soekarno Putri ke-78, Para Pemulung dan Pedagang Asongan Ikut Potong Tumpeng
Diduga Ada Penyimpangan Dana Desa, Karang Taruna Sukasono Investigasi Siap Lapor ke APH
Kelurahan Kota Kulon Gelar Musenbang Penyusunan RKPD Kabupaten Garut Tahun Anggaran 2026
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 26 Januari 2025 - 13:30 WIB

BEM FPISBS IPI Garut Gelar Apresiasi Demisioner dan Upgrading Pengurus HMPS 

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:07 WIB

Sat Resnarkoba Polres Garut Gelar Tes Urine untuk Pengemudi Angkutan Umum Menjelang Libur Panjang

Jumat, 24 Januari 2025 - 20:53 WIB

Dampak Pencemaran Lingkungan TPA Pasirbajing, Dadan Nugraha Layangkan Somasi Penghentian Perjanjian Kerjasama

Jumat, 24 Januari 2025 - 09:40 WIB

Akibat Longsor di Limbangan, Polisi Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Rusak 

Kamis, 23 Januari 2025 - 22:14 WIB

Lapas Kelas II A Garut Siap Berbenah, Penandatanganan Pakta Integritas Komitmen Bersama Mewujudkan WBK dan WBBM   

Berita Terbaru

Dalam rangka mengantisipasi potensi kemacetan akibat meningkatnya volume kendaraan selama libur panjang, Polres Garut melaksanakan rekayasa lalu lintas dengan sistem one way di sejumlah jalur utama. Minggu (26/1/ 2025).

Kilas Terkini

Libur Panjang Hari Ke 2 Polres Garut Terapkan Sistem One Way 7 Kali

Minggu, 26 Jan 2025 - 15:11 WIB

Polres Garut laksanakan kegiatan KRYD dengan fokus pada peredaran minuman keras (miras), narkoba,

Kriminal

Saat Patroli KRYD Polres Garut Amankan Puluhan Preman

Minggu, 26 Jan 2025 - 12:29 WIB

 

ALERT : Content Is Protected !!