KILASGARUTNEWS.id|Jelang event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2025. Askab PSSI Garut sudah bergerak mempersiapkan Timnya dengan mengadakan seleksi pemain yang bertempat di Lapangan RAA Dalem Bintang Adiwijaya SOR Ciateul Tarogong Kidul Garut.
Sekjen PSSI Kabupaten Garut ,Yuyus M Kartawiredja mengungkapkan,Seleksi ini dilakukan untuk mencari pemain yang akan mewakili Kabupaten Garut dalam rangka menghadapi BK Porprov Tahun 2025.Seleksi hari di ikuti sekitar 400 anak dari seluruh wilayah kabupaten Garut. Tentu ini menunjukan antusiasme pemain di Garut yang sangat tinggi.”ungkap Yuyus saat ditemui di Sor RAA Adiwijaya, Jalan Suherman, Garut, Jawa Barat. Sabtu (25/1/2025).
“Proses seleksi ini bertujuan untuk menjaring pemain terbaik yang akan mewakili Kab Garut,Fokusnya adalah pemain kelahiran 2007-2008, dengan syarat memiliki keterampilan di atas rata-rata dan mempunyai KTP dan Persayatan Admistasi lainnya”ungkapnya.
Yuyus mengatakan, untuk tim seleksi kita menggunakan pelatih yang ada di kabupaten garut, karena para pelatih kita tidak kalah dengan pelatih dari luar. Selain itu tentu para pelatih bisa lebih mengerti dengan karakter para pemain yang ada.
Yuyus berharap, dengan adanya seleksi ini, kita bisa menemukan bibit -bibit pesekbola muda yang punya kemampuan hebat dan bisa membawa nama baik Kabupaten Garut dimasa yang akan datang.”
Manager tim H Gunawan (Exco Askab PSSI Garut) mengatakan persiapan ini sangat serius dan terprogram untuk bisa mencapai target terbaik untuk diraih pada ajang BK Porprov nanti.
“Hari ini Seleksi Tahap kedua atau bagi pemain yang belum terserleksi di tahap Pertama yang diambil dari para pemain eks Porkab 2024 kemarin. Kalau dibilang ini gambaran tim ya masih terlalu dini, karena tim ini masih tahap pencarian pemain.Dua tahap seleksi ini fokus pencarian dari altet altlet yang berada di wilayah Kabupaten Garut, dan masih akan terus mencari komposisi pemain ,”jelasnya
Ia menegaskan bahwa, kedepannya akan direncanakan latihan tiga kali dalam satu minggu dan akan ada agenda uji coba secara rutin.
“Untuk program latihan rencananya dalam seminggu tiga kali latihan. Uji coba akan diagendakan pada akhir pekan untuk mencari komposisi tim. Karena akan ada pemain yang keluar ataupun masuk.”
“Persiapan tim saat ini on the right track, dengan program seleksi dan persiapan yang panjang diharapkan tim sangat siap dalam menghadapi Porprov nanti, Program program latihan yang akan disiapkan diharapkan bisa maksimal menuju Porprov dan mendapatkan hasil yang paripurna,”tuturnya.
(Agus)